TANJUNGMORAWA, kaldera.id – Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020 dimanfaatkan sejumlah masyarakat untuk berburu sekaligus menambah koleksi tanaman hias, Jumat (25/12/2020).
Meningkatnya minat masyarakat untuk mengoleksi tanaman hias selama pandemi Covid-19 membuat penjualan tanaman di Taman Mardisan, Desa Bangun Sari Tanjung Morawa, Deli Serdang meningkat signifikan tiap harinya.
Roslina, 59, pembeli tanaman hias mengaku gemar mengoleksi tanaman selama pandemi Covid-19 untuk mengisi waktu luangnya semenjak dirumahkan oleh perusahaan tempatnya bekerja.
“Saya suka mengoleksi bunga selama pandemi Covid-19 ini, bingung mau ngapain, jadi inilah kegiatan semenjak saya di rumahkan dari tempat kerja,” ujarnya.
Seorang pedagang bunga, Indah (27) mengatakan selama masa pandemi memang penjualan tanaman hias banyak permintaan dari pembeli. “Semenjak pandemi ini memang banyak yang mencari bunga,” jawabnya singkat.(mustivan mahardika)